Ratusan Warga di San Francisco Protes Trump atas Isu Greenland - MINA news
Ratusan Warga di San Francisco Protes Trump atas Isu Greenland

San Fransisco, MINA – Ratusan warga di San Fransisco, Amerika Serikat turun ke jalan pada Selasa (20/1) melakukan aksi demonstrasi memprotes ancaman Trump yang hendak mencaplok Greenland.
Aksi massa merupakan bagian dari aksi protes nasional “Free American Walkout”, menandai peringatan pelantikan kedua Presiden Donald Trump. Abc7news melaporkan.
Para demonstran mengatakan mereka tidak senang dengan penggerebekan imigran, pengerahan Garda Nasional, operasi militer di Venezuela, dan upaya untuk mencaplok Greenland.
Lorrie Beeman datang jauh-jauh dari San Jose dan dia merayakan ulang tahunnya yang ke-64 dengan menyuarakan pendapatnya.
Baca Juga: Ratusan Demonstran di Florida Protes Pemerintahan Trump
“Saya pikir sangat penting untuk menggunakan hak demokrasi kita untuk kebebasan berbicara dan memberi tahu orang-orang bahwa kita tidak setuju dengan apa yang dilakukan pemerintah kita. Terkadang satu-satunya cara untuk melakukan itu adalah dengan berada di depan umum dan melakukannya,” kata Beeman.
“Saat ini saya tidak mengenali negara saya sendiri. Saya pikir sangat penting untuk hadir. Saya pikir penting untuk mengubah keadaan,” kata Lucy Irwin dari San Francisco.
Ratusan orang juga berkumpul di Civic Center San Francisco sebelum berpawai menuju Gedung Federal. Mereka mengatakan ingin dilihat dan didengar.
Sebanyak 1.000 orang berjalan kaki menyusuri Market Street menuju 7th Street.
Baca Juga: Macron Tegaskan Eropa Tidak Akan Tunduk pada AS Soal Isu Greenland
Sebelum pawai, mereka berkumpul di Civic Center dan meneriakan kekecewaan mereka atas pemerintahan Trump dan tindakan federalnya.
Salah satu penyelenggara, Jane Martin dari Bay Resistance, menjelaskan mengapa begitu banyak orang bergabung dalam aksi tersebut.
“Kami juga berunjuk rasa sebagai bentuk solidaritas terhadap Venezuela dan serangan mengerikan yang terjadi di Venezuela baru-baru ini. Dan semua serangan baru-baru ini terhadap komunitas kami, minimnya layanan kesehatan transgender, serangan terhadap Medicaid, perumahan, pendidikan. Sungguh menghancurkan apa yang dilakukan pemerintahan ini,” kata Martin.
Para penyelenggara mengatakan demonstrasi massal mengirimkan pesan keras kepada pemerintahan Trump.
Baca Juga: Trump Wacanakan Dewan Perdamaian Gaza Gantikan Peran PBB
Terjadi beberapa aksi protes juga di San Rafael, Oakland dan di Belmont dan Castro Valley. []
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Parlemen Eropa Tangguhkan Ratifikasi Perjanjian Perdagangan dengan AS

